Selasa, 18 Mei 2010

Penguatan Ekonomi Rakyat Tetap Jadi Prioritas

Komitment Pemerintah Kabupaten Gorontalo dibawah kepemimpinan David Bobihoe-Sofyan Puhi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, tidak hanya menjadi isapan jempol semata, dan menjadi lipstick diatas panggung politik saja.
Komitment ini di buktikan, dan terus direalisasikan yang sudah barang tentu tujuan akhirnya adalah bagaimana masyarakat di Kabupaten Gorontalo bisa meningkatkan kesejahteraannya. Duet David-Sofyan telah merancang Visi dan Misi pemerintahannya berupa Terwujudnya Pemerintahan Daerah yang Bersih, Demokratis Menjunjung Tinggi Supremasi Hukum demi terciptanya Masyarakat Sejahtera, Mandiri dan Berkeadilan Sosial. Dimana Visi tersebut tertuang dalam misa yang terdiri dari Mewujudkan Pemerintahan Kabupaten Gorontalo yang Bersih dan Demokratis, Mewujudkan Kabupaten Gorontalo yang Sejahtera, Mewujudkan Kabupaten Gorontalo yang Mandiri. Semua itu kemudian bermuara pada motto daerah yang berbunyi “Dulo Ito Momongu Lipu”, (Mari bersama membangun negeri).
Beberapa kebijakan yang berorientasi pada upaya ini mewujudkan secara proporsional oleh David-Sofyan. Penguatan ekonomi rakyat dari berbagai lini mulai dari konsep Laboratorium Desa, Pemberdayaan UMKM, Karang Taruna, dan seluruh elemen daerah yang memiliki pertalian erat dalam konteks peningkatan grafik ekonomi yang meningkat tajam. “Komitment ini sudah kami terapkan semenjak tahun 2006,” tegas David. Untuk konsep pembangunan hingga 2010 nanti, kata David dirinya bersama Sofyan Puhi masih tetap berkomitmen untuk meningkatkan kesejarteraan rakyat. “Rakyat sejahtera dan kuat perekonomiannya tentu akan berdampak pada kemajuan daerah,” tambahnya. Maka jangan heran kemudian kondisi dan komitmen dari pemerintah daerah ini, mendapatkan apresiasi positif dari berbagai daerah, yang datang silih berganti untuk ‘berguru’ penerapan system dan program pemerintah Kabupaten Gorontalo. “Kami tentunya sangat terbuka dengan siapa saja yang datang ingin bertukar pikiran terkait pengembangan daerah karena memang hal ini juga diharapkan oleh pemerintah pusat ada kesamaan visi bersama dalam membangun daerah dan meningkatkan kesejahteraan rakyat”, tambah David ketika dihubungi disela-sela kesibukannya menghadiri agenda Musrembangnas yang dilaksanakan di hotel Bidakhara Jakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar